©RUMAHINJECTSSH.BLOGSPOT.COM|
Memberanikan membuat sus pakai ovennya umi. Biasanya pakai oven sendiri yang di madinah, udah kenal jadi tau timing matangnya yang tepat. Sekarang pakai oven umi, jadi harus kenalan dulu. Sus termasuk snack yang tricky dan manja. Salah sedikit saja susnya bisa kempes. Untuk membuat sus yang montok mengembang, perlu tahu takaran bahan yang tepat, timing mengovennya dan kunci terakhir yaitu tidak boleh membuka oven ketika sus baru matang. Oven boleh dibuka dan sus dikeluarkan jika sudah tidak ada gelembung lagi pada permukaan sus. Kalau saya cari aman saya biarkan saja dingin di oven. Kloter pertama permukaan susnya masih coklat eksotis, yang selnjutnya udah cantik warnanya alhamdulillah. Yang difoto ini yang kloter pertama, karena yang kedua waktu itu masih dalam proses memanggang, hehe. Semuanya ngantri menunggu susnya, enak semua suka. Resepnya pakai resep sus isi vla bu Fatmah Bahalwan.
Resep Sus Isi Vla
Sumber: Fatmah Bahalwan
Bahan Kulit:
1. 225 ml air
2. 100 gram margarin
3. 1 sdm gula pasir
4. 125 gram tepung terigu protein tinggi
5. 4 butir telur
Cara Membuat:
1. Rebus air, margarin dan gula hingga mendidih.
2. Masukkan tepung terigu lalu aduk hingga kalis, angkat, dinginkan.
3. Setelah dingin, masukkan telur satu persatu sambil dikocok dengan mixer hingga kental dan rata. 4. Semprotkan adonan ke atas loyang kue kering yang telah dioles margarin, panggang dalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu tinggi (200 derajat Celsius) hingga mengembang, kokoh dan tidak ada lagi buih-buih margarin lagi di permukaannya.
Bahan Vla:
1. 700 cc susu cair
2. 150 gram gula pasir
3. 50 gram tepung maizena
4. ¼ sdt garam
5. 2 butir kuning telur
6. 1 sdm mentega
Cara Membuat:
1. Cairkan maizena dengan sebagian susu, sisihkan. Kocok lepas kuning telur, cairkan dengan sedikit susu, satukan dengan cairan maizena, sisihkan.
2. Rebus susu dan gula hingga mendidih, tuang campuran maizena, didihkan sekali lagi hingga meletup-letup. Angkat. Panas-panas, masukkan 1 sdm mentega, aduk rata. Tutup permukaan vla dengan plastik agar vla tidak “berkulit”, biarkan hingga dingin.
Penyelesaian:
1. Sobek atau gunting sedikit setiap kulit sus.
2. Masukkan vla kedalam plastik segitiga, isikan pada kulit.
3. Taburi dengan gula halus, sajikan.
Selamat Mencoba ^_^
Postingan ini Sus isi Vla dari noreply@blogger.com (selma alan) tampil pertama dan lebih gokil di blog Rumahinject Pada Waktu November 18, 2016 at 01:19AM
[success title="Artikel RUMAHINJECTSSH Lainnya" icon="check-circle"] Artikel Pintar
Artikel Islam
Artikel Militer A - Militer B
Artikel Tentang Makanan
Artikel Tentang Berita
Artikel Pendidikan
Artikel SELINGAN
ARTIKEL MODUL
ARTIKEL GOKIL
[/success]
[fquote] Sebenerya saya sungguh kagum dengan para ibu ibu atau bapak bapak yang menulis resep resep ini, apalagi kalau sampai blognya sudah dari sejak lama dan sungguh mengambarkan passion yang tinggi dalam bidang kuliner, mungkin apa yang saya tampilkan disini tidaklah hanya sebuah artikel bayangan, tapi saya pastikan bahwa isi artikel akan selalu mempunyai backlink ke artikel asli, Terima kasih para bunda bunda atau bapak bapak khususnya dari artikel ini noreply@blogger.com (selma alan) - http://selmawahida.blogspot.com/2016/11/sus-isi-vla.html - Sus isi Vla yang sudah mengajari para pembaca lainnya ini untuk memulai masak sendiri, dan yang lebih penting adalah terima kasih atas motivasi para ibu atau keluarga lainnya untuk dapat membuat dan memulai bisnis kuliner mereka sendiri - Posting ini dipublish pada November 18, 2016 at 01:19AM [fquote]
0 Comment to "Sus isi Vla|DapurMalay"
Post a Comment